CARA INSTAL WINDOS 7 MELALUI FLASHDISK


Cara Instal Windows 7 dari Flashdisk tidaklah sulit. Untuk Instal. Windows 7 dari Flashdisk , yang pertama kali harus anda lakukan adalah membuat Flash Disk Instalasi-nya. Ada dua cara yang bisa anda lakukan ketika ingin membuat Flash Disk Instalasinya.

  • membuat Flash Disk Instalasi dari file ISO-nya Silahkan download disini
  • membuat Flash Disk Instalasi dari CD/DVD instalasi Windows 7 itu sendiri.
Untuk cara pertama anda butuh sebuah software yang bernama Windows7 USB DVD tool. Kemudian Flashdisk minimal berukuran 4Gb. setelah itu ikuti langkah sbb:

  1. Jalankan Windows7 USB DVD tool, klik Browse lalu cari ISO-nya dan klik Next
  2. Tentukan media yang akan digunakan. Karena ingin menggunakan media Flashdisk, maka pilih saja USB Device.
  3. Tentukaan drive USB Flashdisk nya. Windows7 USB DVD tool dengan otomatis mengenalinya. Klik "Begin Copying"
  4. Tungu hingga proses peng-copy-an selesai.
  5. Jika proses copy sudah selesai, maka anda tinggal menancapkan Flashdisk tersebut pada Netbook anda, masuk ke BIOS, ganti prioritas boot ke Removable Storage. untuk lebih jelas silahkan baca CARA SETTING BIOS UNTUK INSTAL WINDOWS


Jika anda punya CD/DVD Installer Windows 7, anda bisa menggunakan software WinToFlash.

  1. Setelah anda mendownload software WinToFlash, ekstrak lalu double klik file WinToFlash.exe. Tampilan WinToFlash akan muncul.
  2. Klik 'Windows Setup Transfer Wizard". Setelah muncul halaman "Welcome" klik "Next" dan pilih drive yang berisi DVD instalasi Windows 7 dan drive USB nya.
  3. Akan muncul halaman Windows License Agreement, lalu pilih "I Accept" dan klik "Continue" dan akan muncul peringatan bahwa Flash Disk akan di format. Klik OK saja.
  4.  Proses peng-copi-an ke Flash Disk akan berlangsung. Tunggu sampai selesai.
  5. Jika proses copy sudah selesai, maka anda tinggal menancapkan Flash Disk tersebut pada Netbook anda, masuk ke BIOS, ganti prioritas boot ke Removable Storage.

Kemudian lakukam proses instalasi

1.Setelah mengikuti langkah diatas kemudian lakukan instal windows sama seperti instal melalui CD/DVD

2.setelah pengaturan booting selesai komputer akan kembali restart dan berikutnya akan tampil proses pemuatan file seperti gambar dibawah ini:




 3. Berkutnya akan tampil menu pengisian Bahasa, format waktu, dan Metode Keyboard, lakukan pengisiannya seperti gambar dibawah ini, dan pilih Next :



4. Pilih Install now, maka akan tampil menu pilihan persetujuan, centang menu I accept the license terms, dan pilih Tombol Next.

5. Sekarang pilih dan klik menu Custom Advanced


6. Berikutnya akan tampil menu Drive Options seperti ini:



Saya akan jelaskan terlebih dahulu yang harus anda lakukan karena di setiap komputer pengaturan atau banyaknya drive pasti akan berbeda-beda, Yang perlu anda bedakan atau ketahui adalah Drive System Reserved dan Drive C untuk install windows 7 nya.
7. Sekarang pilih menu drive options, Pilih Disk 0 Partition 1 System Reserved dan pilih Format.
8. Pilih Disk 0 Partition yang anda yakini sebagai Drive C dan pilih Format.
9. Sekarang pilih Drive C yang telah di Format tadi dan klik tombol Next.



10. Setelah sistem mengkopi dan instalasi wondows 7, komputer akan merestart dan segera cabut flashdisk agar tidak kembali ke proses awal dan biarkan sampai tampil seperti gambar dibawah ini:


11. Sekarang kita masuk ke menu pengisian personalisasi windows 7 anda, pengisiannya cukup ikuti seperti gambar-gambar dibawah ini dan Step by step sampai windows 7nya berhasil terinstal :



Saya sarankan pengisian password dikosongkan terlebih dahulu dan pilih Next



Masukkan product key jika anda sudah memilikinya, atau skip jika anda ingin mengisikannya nanti.



Pilih Ask me later


Atur waktu dan timezone seperti gambar dibawah ini :



Tunggu beberapa saat, dan Windows 7 pun berhasil terinstall ulang di komputer anda.



Nah sekarang windows 7 pun siap digunakan.

Comments

Popular posts from this blog

Cara Flash Hp Nokia Dengan JAF Via USB

7 Aplikasi Untuk Mempercepat Kinerja Komputer

CARA INSTAL WINDOWS 7 MELALUI CD ATAU DVD